Senin, 07 Maret 2016

New Year, New Life, New Me

Setelah serangkaian drama penuh air mata, aura gelap, dan tanpa harapan #tsah akhirnya ceritaku memasuki episode baru!

Well, jangan salah sangka dulu ya. Bukan, soal novel baru atau apa hahaha ini soal cerita kehidupan.
Kalian kan tahu, selama beberapa bulan terakhir di 2015, blogku isinya penuh nestapa dan derita banget. Dan karena aku adalah kaum pembenci garis keras kemunafikan, aku berani bilang kalau sumber kesedihanku kemarin karena seorang cowok.

"I've been feel so close to him. For a second i thought he will save and rescued me from this hell. But im totally wrong. He is a trap and drag me to another hell. Maybe im too melancolist yet fragile. So im decided do 'serious stuff' with him. And yeah, after that, he dumped me like a trash. Im totally losing hope."


Kupikir ceritaku bakalan berakhir tanpa bahagia. Mengawali 2016 dengan perasaan bersalah juga kesialan dan kesedihan mengikuti. Hidup dengan langit gelap tanpa harapan. Awalnya sih begitu...

Until... miracle come out!

Terkadang, Tuhan perlu tahu dulu seberapa maksimal daya tahan kita lewat serangkaian masalah. Membiarkan kita banyak terluka, menangis berkali-kali sampai rasanya kita nggak punya tenaga lagi untuk sekadar menangis.
Aku bisa bilang begitu karena aku mengalaminya sendiri.
Ya, tiba-tiba wishlist awal 2015, yang kuanggap super mustahil bakal kesampaian, malah tergenapi menjelang 2015 berakhir.
Aku mendapat pekerjaan sebagai content writer sebuah perusahaan startup e-commerce di Bandung!
Siapa yang nggak bakal gembira dapat pekerjaan di luar kota, apalagi Bandung!
Kota romantis, kota cinta, kota dengan keindahan geografis nomor satu, dan julukan-julukan lainnya.

Waktu awal tahun aku cuma menulis wishlist : skripsi selesai, sidang skripsi sukses, wisuda, dan dapat pekerjaan di luar kota.
Secara perlahan wishlistku tergenapi. Dan yang nggak kubayangkan bakal terjadi malah terjadi betulan! (lampirkan emot menangis terharu)

Sudah genap 3 bulan aku tinggal di kota romantis ini. Meski baru mengenalnya, bisa dibilang aku jatuh cinta sama kota ini. Sama keramahan orang-orangnya, lalu-lintasnya, makanannya yang serba murah, ragam kuliner di sana-sini, berbagai tempat wisata yang belum sempat aku kunjungi, dan sebagainya (kalau semua kujabarkan bakalan jadi satu novel)

So yeah, i got a new life in here.
Nanti di postingan berikutnya bakal aku ceritakan lagi ya bagaimana keseharianku di Bandung.



Oh ya, sebelum kelupaan, bagi yang menanyakan soal novel baru, tahun ini akan ada novel baru dengan cerita dan karakter fresh. Maksudnya benar-benar baru terlepas dari bayang-bayang setting Zero Class series. Sebenarnya aku deg-degan luar biasa. Dihantui ketakutan pembaca yang nggak bisa enjoy dengan serial baru. Apalagi masih banyak yang request agar beberapa karakter Zero Class lain dibuatkan cerita sendiri. Aku hanya bisa bilang bersabar yaa, temen-temen pembaca^0^
Aku sudah menyiapkan kejutan-kejutan manis buat kalian. Just wait with patienly, okay? :)

Keep calm and stay positive yaa guys!